7 Makanan Agar Tubuh Cepat Berotot

Diposkan oleh San San Senin, 03 September 2012


 
Anda menginginkan tubuh kekar seperti “Ade Ray”? atau perut six pack seperti Model Iklan L'Man? Selain harus berlatih keras dan teratur, juga perlu asupan nutrisi untuk memperbesar massa otot.

Berikut tujuh makanan yang dikenal dapat mempercepat tubuh berotot:

1. Ikan
Ikan selain baik sekali bagi jantung karena mengandung asam lemak omega-3 yang tinggi, juga sangat kaya protein yang dapat membantu dalam membangun otot. Konsumsilah ikan salmon, tuna, herring, dan sarden secara teratur.

2. Brokoli
Bila popeye gemar makan bayam, mulai sekarang makanlah brokoli karena brokoli kaya akan antioksidan, kalsium, serat, potasium, dan fitonutrien yang dapat membantu mencegah berbagai macam penyakit kronis. Brokoli juga rendah kalori dan bebas lemak.

3. Jeruk
Buah yang menjadi favorit para binaragawan ini adalah sumber vitamin C, rendah kalori dan bisa membantu mengendalikan nafsu makan sambil mempercepat metabolisme.

4. Daging Ayam
Satu porsi ayam mengandung 93 persen protein yang direkomendasikan dalam sehari. Daging ayam juga kaya akan asam lemak omega-6, fosfor dan selenium.

5. Putih Telur
Putih telur sangat kaya akan protein karena kandungan dalam putih telur 99 persennya adalah protein.

6. Kedelai
Kedelai mengandung asam amino (glutamin dan arginin) yang sangat penting untuk membangun otot. Di dalam kedelai juga mengandung potasium, folat, zat besi, tembaga, mangan dan asam lemak omega-6.

7. Daging tanpa lemak
Daging tanpa lemak juga merupakan sumber nutrisi yang dapat mempercepat perkembangan otot. Didalamnya mengandung zat besi, fosfor, protein, vitamin B-12 dan selenium.


Jangan lupa like, setelah membaca ya



Artikel Terkait:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

tambahkan komentar 3 komentar

Senin, 03 September 2012 pukul 16.49.00 WIB  
hehehe jadi pengin nih punya tubuh kekar biar macho en keren hehehe,..tapi sebagian agak mahal kayaknya sob kayak daging dan kedelai,..ah,..yang dijankau saja lah gimana sob,...makasih untuk informasinya di blog aku sob,..memang benar berbagi itu indah....
Selasa, 04 September 2012 pukul 16.16.00 WIB  
@zulhamia,, tubuh kekar mahal sob,, apa lagi kalo mau dftar jadi tentara/polisi.. rus ekstra ketat..
yang paling murah ada,, OLAHRAGA :)
Ekha santana
Kamis, 07 Maret 2013 pukul 16.25.00 WIB  
Kalo putih telurnya perlu diolah dulu ya bro?
Cara Berkomentar untuk yang tidak memiliki blog:
1. Klik select profile --> pilih Name/URL
2. Isi nama kamu dan Kosongkan URL atau isi dengan alamat fb kamu
3. Klik Lanjutkan
4. Ketik komentar kamu,
5. Klik Publish

download kalender 2013 CDR

9 Artikel Terbaru